[block:views=similarterms-block_1]
Salah satu tanaman alam yang tidak asing lagi di dunia furnitur dan kerajinan tangan, rotan adalah jenis tanaman yang tumbuh subur di kawasan Asia termasuk Indonesia. Sering ditemukan sebagai kreasi anyaman pada furniture, material ini terkenal dengan kesan tradisional yang dibawanya. Dengan kelenturan dan warna yang indah, rotan menjadi material favorit untuk pembuatan berbagai hasil karya yang luar biasa indahnya.
Kehebatan rotan bukan hanya terletak dari sifat-sifatnya yang lentur, kuat, dan mudah dibentuk. Material ini juga tergolong sebagai bahan dasar yang cukup murah dengan estetika ala tropis yang menggoda. Produk dari material ini mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitar, sehingga menjadikannya mudah diaplikasikan baik di bagian outdoor ataupun indoor rumah. Beberapa produk furnitur berbahan rotan antara lain sofa, kursi, meja, alas meja, tempat tidur, dan cover lampu gantung. Lampu gantung adalah elemen dekoratif yang dapat memperindah ruang di dalam rumah. Penggunaan lampu gantung berbahan rotan sendiri dapat menciptakan suasana natural dengan sentuhan tropis nan unik di dalam hunian.